Oleh Henry
BERITAMONALISA.COM | – Bakal Calon Gubernur Sumatera Utara, Dr. Drs. Nikson Nababan, M.Si, bersama Satika Simamora, SE, MM, mengadakan acara nonton bareng (nobar) final Euro 2024 antara Timnas Inggris melawan Spanyol. Acara ini berlangsung pada Senin (15/7/2024) dini hari WIB di Olympia Stadion Berlin, namun disaksikan bersama di berbagai lokasi di Kecamatan Tarutung.
Lokasi nobar tersebar di beberapa tempat strategis, termasuk di pusat pemenangan relawan Nikson Nababan dan Satika Simamora di simpang empat Hutabarat, Lapo Hitam Putih Aek Situmandi, Cafe Nell, dan Siborong-borong. Nikson Nababan, yang dikenal sebagai penggemar berat Timnas Inggris dan Liga Premier Inggris, turut hadir dalam acara ini.
Setelah pertandingan yang dimenangkan Spanyol dengan skor 2-1, Nikson Nababan, seorang politisi PDI Perjuangan, menyampaikan ucapan selamat kepada tim Spanyol serta para pemenang door prize yang diadakan selama acara nobar.
“Selamat kepada tim Spanyol yang berhasil memenangkan laga final melawan Inggris, dan juga kepada para pemenang door prize,” tulis Nikson di laman Facebook resminya, KRA Drs. Nikson Nababan, M.Si. Ia juga mengungkapkan bahwa dirinya menjagokan Inggris karena kecintaannya terhadap Manchester United dan Liga Premier sejak lama.
“Tadinya saya jagokan Inggris, karena sejak dulu saya memang mendukung Inggris. Apalagi saya selalu nonton Manchester United setiap mereka main. Jadi, otomatis lebih kenal dengan pemain Inggris sejak era Gary Lineker dan kawan-kawan,” tambahnya. Nikson juga memotivasi masyarakat untuk aktif berolahraga demi menjalani hidup sehat dan positif.
Nikson, yang juga mantan Bupati Tapanuli Utara dua periode dan pecinta sepak bola, mengakui kehebatan para pemain Spanyol. “Spanyol memang memiliki pemain-pemain hebat,” ujar Nikson.
Acara nobar di berbagai lokasi terlihat meriah. Di Cafe Nell, yang terletak di jalan D.I. Panjaitan, Tarutung, banyak anak muda yang antusias mengikuti jalannya pertandingan. Rakes Hutagalung, seorang warga Tarutung yang hobi sepak bola, mengaku senang dengan acara nobar ini.
“Terima kasih kepada panitia, khususnya Bapak Nikson Nababan dan Ibu Satika yang telah memfasilitasi nonton bareng ini. Selain menghibur, acara ini juga memotivasi kami anak-anak muda untuk mencintai dunia olahraga,” ujar Rakes.
Panitia nobar tidak hanya menyediakan minuman ringan gratis untuk penonton, tetapi juga memberikan hadiah door prize di akhir acara.(*)
Discussion about this post