Oleh Nico
Pematangsiantar, – Wali Kota Pematangsiantar, Wesly Silalahi, SH., M.Kn., menyatakan dukungan penuh terhadap putri kebanggaan kota tersebut, Vanessa Simorangkir atau Vanessa Zee, yang kini berkompetisi di lima besar (Top 5) Indonesian Idol 2025. Pernyataan ini disampaikan usai Wesly menghadiri acara Halal Bihalal ke-47 Perusahaan Umum Daerah (Perumda) Tirta Uli pada. Jumat (11/04/2025).
Vanessa, kelahiran Pematangsiantar, 15 Februari 2004, merupakan kontestan musim ke-13 Indonesian Idol. Performa konsistennya, terutama pada babak spektakuler show, mengantarkannya hingga tahap lima besar. Wesly berharap Vanessa mampu memenangkan kompetisi dan mengharumkan nama kota.
“Kita dukung sepenuhnya,” tegas Wesly.
Ia juga mengimbau masyarakat Pematangsiantar, khususnya Aparatur Sipil Negara (ASN) Pemko beserta keluarga, untuk turut memberikan dukungan.
Wesly mengungkapkan rencananya menonton langsung penampilan Vanessa di Jakarta pada Senin (14/04/2025). Namun, agenda kunjungan ke Makam Raja Sang Naualuh Damanik di Bengkalis, Riau, dalam rangka Hari Jadi ke-154 Kota Pematangsiantar, menghalangi niat tersebut.
“Saya sempat berencana hadir di Jakarta tanggal 14 April, tapi bersamaan dengan kunjungan kerja ke Bengkalis,” jelasnya.
Vanessa Zee menjadi sorotan publik berkat suara dan charisma-nya. Dukungan dari pemerintah kota diharapkan memacu semangatnya di kompetisi. (*)
Discussion about this post