Oleh Redaksi
BERITAMONALISA.COM |- Bupati Simalungun, H. Anton Achmad Saragih, menghadiri acara silaturahmi dan buka puasa bersama Gubernur Sumatera Utara (Gubsu), Bobby Afif Nasution, dan Wakil Gubernur Sumatera Utara (Wagubsu), H. Surya. Acara yang penuh keakraban ini digelar di Pavillion Regale Convention Hall Medan, Sabtu sore (8/3/2025).
Acara diawali dengan pembacaan ayat suci Al-Qur’an oleh Al-Ustadz Sofyan Sauri dan ditampilkannya Tarian Multi Etnis Kolaborasi Sumut Berkah. Dalam sambutannya, Gubernur Bobby Afif Nasution menyampaikan terima kasih kepada seluruh tamu dan undangan yang hadir.
Gubernur Bobby memohon doa dan dukungan dari seluruh masyarakat Sumatera Utara dalam menjalankan amanahnya bersama Wakil Gubernur H. Surya. Ia menegaskan komitmennya untuk mewujudkan capaian tertinggi dan terbaik di Provinsi Sumatera Utara.
“Saya mohon doa dan dukungan dari bapak, ibu, dan seluruh masyarakat Sumatera Utara. Cita-cita kami, Bobby-Surya, adalah menjadikan Sumatera Utara sebagai provinsi yang unggul dan berkah,” ujar Gubernur Bobby.
Ia juga memohon maaf atas ketidakhadiran Wakil Gubernur H. Surya, yang sedang menghadiri acara Hari Jadi Kabupaten Karo.
Dalam kesempatan tersebut, Bupati Simalungun, H. Anton Achmad Saragih, menyampaikan ucapan selamat kepada Gubernur Bobby Afif Nasution dan Wakil Gubernur H. Surya atas terpilihnya memimpin Sumatera Utara.
“Saya yakin, kepemimpinan Bapak Bobby yang penuh energi akan mampu mengayomi 33 kabupaten/kota di Provinsi Sumatera Utara. Kabupaten Simalungun siap berkolaborasi dengan seluruh stakeholder di bawah kepemimpinan Bapak Bobby-Surya untuk mewujudkan Sumatera Utara yang berkah, unggul, dan maju,” ujar Bupati Anton.
Acara juga diisi dengan sambutan dari Anggota DPR RI, Hinca Panjaitan, selaku Ketua Tim Pemenangan Bobby-Surya, serta Herman Saputra selaku panitia. Acara ditutup dengan buka puasa bersama dan shalat Maghrib berjamaah.
Selain Bupati Simalungun, acara ini dihadiri oleh sejumlah tokoh penting, antara lain Anggota DPR RI Dapil Sumatera Utara, Ketua dan Anggota DPRD Provinsi Sumatera Utara, kepala daerah/wakil kepala daerah se-Sumatera Utara, organisasi parpol pengusung Bobby-Surya, tokoh agama, tokoh masyarakat, serta undangan lainnya.
Acara silaturahmi dan buka puasa bersama ini menjadi momentum penting untuk mempererat hubungan antara pemerintah provinsi dengan pemerintah kabupaten/kota, serta seluruh elemen masyarakat Sumatera Utara dalam menyambut bulan suci Ramadhan. (*)
Discussion about this post