Oleh Nico
BERITAMONALISA. COM |- Wesly Silalahi SH MKn, menerima kunjungan audiensi dari Kepala Kantor Perwakilan Bank Indonesia (KPw BI) Pematangsiantar, Muqorobin, di ruang kerjanya, Balai Kota Pematangsiantar, Rabu (5/3/2024) pagi. Pertemuan ini bertujuan untuk membahas kolaborasi dan sinergi antara Pemerintah Kota (Pemko) Pematangsiantar dengan Bank Indonesia dalam mendukung program pembangunan daerah.
Dalam sambutannya, Muqorobin mengucapkan selamat kepada Wesly Silalahi dan Herlina yang baru saja dilantik sebagai Wali Kota dan Wakil Wali Kota Pematangsiantar Periode 2025-2030 oleh Presiden Prabowo Subianto di Jakarta, Kamis (20/2/2025). Ia menyatakan komitmen KPw BI Pematangsiantar untuk mendukung program-program Pemko Pematangsiantar, khususnya dalam mewujudkan visi Pematangsiantar Cerdas, Sehat, Kreatif, dan Selaras (CS Keras).
“Bank Indonesia memiliki sejumlah program yang sejalan dengan visi dan misi Pemko Pematangsiantar. Kami siap bersinergi dan mendukung upaya-upaya pembangunan yang akan dilakukan,” ujar Muqorobin.
Di sisi lain, Wali Kota Wesly Silalahi menyambut baik kunjungan tersebut dan mengapresiasi dukungan yang ditawarkan oleh KPw BI Pematangsiantar. Ia menegaskan pentingnya kolaborasi antara Pemko dan BI untuk mempercepat terwujudnya pembangunan yang berkelanjutan dan inklusif.
“Sinergi antara pemerintah dan institusi seperti Bank Indonesia sangat penting untuk mendorong kemajuan Pematangsiantar. Kami berharap kerja sama ini dapat terus ditingkatkan,” kata Wesly.
Pertemuan ditutup dengan penyerahan cenderamata sebagai simbol komitmen bersama untuk memperkuat kolaborasi antara kedua pihak. (*)
Discussion about this post