Oleh: Syarifuddin Simatupang
BERITAMONALISA.COM | – Penyaluran Bantuan Langsung Tunai (BLT) Dana Desa Tahap ke II tahun 2024 sebanyak 39 Keluarga Penerima Manfaat (KPM) Desa Mas Nali nampak ceria dan senang menerima uang Rp.900.000,- untuk bulan April, Mei dan Juni 2024.
Disela sela penyaluran BLT DD, nampak Pendi Simbolon (48) warga Dusun V Desa Mas Nauli senang dan bahagia didampingi istrinya menerima bantuan Rehap Rumah Tidak Layak Huni (RTLH) progaram Tapteng MEMBARA (Membangun Rumah Rakyat) oleh Pj Bupati Tapteng Dr Sugeng Riyanta SH MH, Selasa (02/07-2024) di Aula Kantor Desa Mas Nauli Kecamatan Sirandorung Kabupaten Tapanuli Tengah (Tapteng) Sumatera Utara.
Hadir dalam kegiatan Penyaluran BLT DD tahap II dan penyerahan bantuan RTLH Membara tersebut Camat Sirandorung Panuturi Simatupang SE MM, Kasi Kesra Kecamatan Sirandorung Arifin Malau S Sos, Babintantibmas Bripka Barensius FS, Kades Mas Nauli Basuki, Sekdes AsrI Saputra, Pendamping Lubuk Desa (PLD) Nurfita Sihotang, Ketua BPD Rasud,
Dalam arahan Kades Mas Nauli Basuki berharap, BLT Dana Desa ini jangan disalah gunakan atau jangan menjadi pemicu kecemburuan sesama warga Desa Mas Nauli, tetapi manfaatkan uang yang diterima Rp.900.000,- itu dengan sebaik baiknya sesuai kebutuhan rumah tangga.
Sementara itu, Camat Sirandorung Panuturi Simatupang menyampaikan, penyaluran BLT DD ini semoga bisa membantu meringankan beban masyarakat. Gunakanlah untuk kebutuhan sehari hari. Serta bisa dimanfaatkan bantuan ini sebaik mungkin.
Selanjutnya dikatakan Camat Sirandorung, bantuan rehap rumah sebesar Rp.26,450.000,- supaya dipergunakan sebaik baiknya. Agar dana itu cukup membangun rumah layak huni dan harus ada swadana dan swadaya menopangnya.
“Artinya, material bangunan dan tenaga tukang bisa dibantu family atau sanak keluarga sehingga bangunan itu bisa cukup untuk punya kamar tidur, kamar tamu dan kamar mandi”, imbuh Panuturi.
Pendamping Lubuk Desa Nurfita Sihotang berharap keluarga penerima manfaat BLT DD agar memanfaatkan blt dd itu sebaik mungkin untuk pemenuhan sehari hari.
“Terutama saat ini tahun ajaran baru sangat dibutuhan anak sekolah untuk perbekalannya. Maka dengan adanya bantuan ini dapat dimanfaatkan sebaik mungkin sesuai kondisi yang ada sehingga dapat terbantu diringankan kesulitannya”, ujar Nurfita Sihotang.
Kemudian, tim liputan beritamonalisa.com konfirmasi Kades Mas Nauli Basuki, dia menjelaskan dana bantuan RTLH sebesar Rp.26.450.000,- bersember dari progaram Tapteng Membangun Rumah Masyarakat (Membara) oleh Pj Bupati Tapteng Dr Sugeng Riyanta SH MH.
“Dananya bersumber dari sumbangan Donasi, Infak, serta Bantuan Lainnya berasal dari Pj. Bupati Tapteng, ASN di Lingkungan Pemkab Tapteng, Tunas Muda Adhyaksa Kejagung, Perbankan, Perusahaan serta Sumber lainnya”, jelas Basuki.
“Pemdes Mas Nauli mengusulkan 7 unit RTLH untuk masyarakat Desa Mas Nauli, tetapi baru 1 unit yang terealisasi atas nama Pendi Simbolon, 48 Warga Dusun V “, tandas Basuki.(*)
No Result
View All Result
Discussion about this post